get app
inews
Aa Read Next : Raih Peringkat Tiga Kapasitas Fiskal Kuat se-Indonesia, Wali Kota Cilegon: Prestasi Membanggakan

129 Petugas PPS Dilantik, Wali Kota Cilegon: Junjung Tinggi Kejujuran dan Integritas

Senin, 27 Mei 2024 | 01:30 WIB
header img
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, meminta Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang baru dilantik untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan integritas dalam menjalankan tugas mereka sebagai penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu). Foto Diskominfo Cilegon

CILEGON, iNewsPandeglang.id Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, meminta Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang baru dilantik untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan integritas dalam menjalankan tugas mereka sebagai penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu). Hal ini disampaikan Helldy saat menghadiri acara pelantikan 129 anggota PPS se-Kota Cilegon untuk Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Wali Kota/Wakil Wali Kota Tahun 2024 di Ballroom The Royale Hotel, Minggu, 26 Mei 2024.

"Kami meminta kepada PPS yang baru saja dilantik untuk mengedepankan kejujuran, karena tugas kalian sangat menentukan masa depan Banten dan Kota Cilegon," kata Wali Kota Helldy Agustian. Selain itu, Helldy juga berharap para anggota PPS selalu menjaga integritas dan nama baik, baik secara personal, institusi, maupun Kota Cilegon. "Pada Pemilu sebelumnya di Kota Cilegon tidak ada masalah yang sampai ke tingkat nasional. Semua dapat berjalan dengan lancar, maka harapan kami pertahankan itu dan tingkatkan lagi," ungkapnya.

 


Pelantikan 129 anggota PPS se-Kota Cilegon untuk Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Wali Kota/Wakil Wali Kota Tahun 2024 di Ballroom The Royale Hotel, Minggu, 26 Mei 2024. Foto Diskominfo Cilegon

Pada kesempatan tersebut, Helldy juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota PPS yang baru dilantik. "Kami ucapkan selamat mengemban dan menjalankan tugas yang luar biasa ini," ucapnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Cilegon, Patchurrohman, menyatakan bahwa antusiasme masyarakat untuk berpartisipasi menjadi anggota PPS cukup besar. Tercatat, 484 orang telah mendaftar hingga akhirnya menjalani proses seleksi dan terpilih 129 orang untuk menjadi anggota PPS yang akan ditempatkan di 43 kelurahan di Kota Cilegon.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut