get app
inews
Aa Text
Read Next : Mengapa Jemaah Haji Tidak Boleh Ambil Pasir dari Jabal Malaikat dan Dibawa Pulang? Ini Penjelasannya

Kisah Tukang Sol Sepatu Jadi Haji Mabrur Meski Tanpa Berhaji ke Mekah

Sabtu, 03 Juni 2023 | 17:18 WIB
header img
Kisah Tukang Sol Sepatu Jadi Haji Mabrur Meski Tanpa Berhaji ke Mekah. Foto ilustrasi/Freepik

"Tukang tukang sol sepatu yang ada di Kota Dimasyq (Damaskus), namanya Ali bin Al Muwaffaq".

Usai Mlmendengar obrolan malaikat itu,  Abdullah ibn Al Mubarak pun langsung  terbangun dari tidurnya. Kemudian sepulangnya berhaji, dia langsung berangkat ke Damaskus, Syiria untuk menyusul keberadaan tukang sol sepatu yangmendapatkan nikmat Allah Subhanahu wa ta'ala berupa pahala haji mabrur tersebut.

Dalam pencariannya itu, ssetiap sudut Kota Damaskus ditelusuri bertanya ke setiap orang untuk mencari keberadaan tukang sol sepatu yang dimaksud kedua malaikat di dalam mimpinya itu.

Hingga pada akhirnya ia mendapatkan informasi bahwa Ali bin Al Muwaffaq berada di tepi kota. Kemudian Abdullah Al Mubarak bergegas ke tempat tersebut. Benar saja,  pencariannya membuahkan hasil. Dia bertemu dengan seorang pria dengan pakaian lusuh.

"Benarkah Anda Ali bin Al Muwaffaq?" Tanya Abdullah Al Mubarak.

"Betul tuan. Ada yang bisa saya bantu?" ujar Ali.

Selanjutnya Abdullah Al Mubarak pun bertanya, kenapa  Ali  sampai bisa mendapatkan pahala haji mabrur. Mendengar itu Ali kebingungan, lantaran  ia sendiri tidak tahu apa yang membuatnya mendapatkan pahala itu.

Abdullah Al Mubarak pun  meminta Ali menceritakan apa yang dilakukan di dalam kehidupannya selama ini,  akhirnya Ali pun bercerita.

"Semenjak puluhan tahun yang lalu, setiap hari saya menyisihkan uang dari hasil kerja saya sebagai tukang sol sepatu. Sedikit-sedikit hingga jadi banyak saya kumpulkan usng hingga akhirnya pada tahun ini, saya mempunyau  350 dirham, cukup untuk saya beribadah haji, saya sudah siap berhaji," ungkap Ali.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut