get app
inews
Aa Text
Read Next : Diduga Kelelahan, Wisatawan asal Bogor Pingsan saat Berenang di Pantai Carita

Bangun Tidur Terasa Capek, Makanan Ini Cocok untuk Bakar Energi Agar Tubuh Bugar

Senin, 09 Januari 2023 | 07:44 WIB
header img
Bangun Tidur. Foto Freepik

JAKARTA, iNewsPandeglang.id - Bangun tidur di pagi hari terkadang terasa capek karena usai menjalankan aktivitas seharian yang dijalankan  bagi sebagian orang. Akibatnya  terbangun dengan tubuh yang kelelahan di  hampir setiap paginya. 

Apabila  hal ini dialami Anda  ini sinyal dari tubuh untuk memberi tahu kita agar melakukan sesuatu untuk mengubahnya. Salah satu yang bisa dilakukan ialah dengan mengonsumsi makanan yang tepat saat di pagi hari, bisa memberikan suntikan semangat, bahan bakar dan energi bagi tubuh.

Lantas apa saja makanan terbaik untuk dikonsumsi di pagi hari, sesaat setelah bangun tidur? Simak paparan singkatnya berikut ini, dilansir dari Healthline, Senin (9/1/2023) yang sudah ditinjau secara medis oleh Natalie Olsen, R.D., L.D.,

Almond

Kacang satu ini adalah sumber protein berkualitas tinggi, serat, dan lemak tak jenuh tunggal yang sehat. Selain itu, punya vitamin B yang membantu tubuh agar bisa mengubah makanan menjadi energi, dan kaya akan magnesium yang membantu melawan kelelahan otot. Bisa dimakan langsung sebagai camilan sehat di pagi hari, atau dicampur sebagai topping bersama granola.

Pisang

Ini adalah bahan bakar yang baik untuk tubuh, buah yang gampang didapat di mana-mana ini selain memiliki kandungan potasium tapi juga serat dalam jumlah yang baik. Semuanya berfungsi untuk memperlambat pelepasan gula ke dalam aliran darah, dan menyediakan sumber magnesium dan vitamin B yang bagus bagi tubuh.

Disebutkan lebih lanjut, untuk asupan sebaiknya pilih pisang yang matang karena menyediakan lebih banyak energi yang tersedia dalam bentuk gula, dibandingkan dengan pisang yang masih mentah.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut