LEBAK, iNewsPandeglang.id - Sebanyak 5.741.127 orang petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilihan Umum (Pemilu) untuk 820.161 TPS di seluruh Indonesia dilantik secara serentak hari ini, Kamis (25/01/2024). Untuk KPU di Kabupaten Lebak, Banten seperti di Kecamatan Cijaku, pelantikan KPPS juga dilaksanakan secara serentak di masing-masing sekretariat PPS.
Pantauan di lokasi di Kecamatan Cijaku sendiri pelantikan diikuti total 686 petugas KPPS yang nantinya bertugas di TPS di Kelurahan masing-masing seperti di Desa Cipalabuh 91 Petugas, Desa Kandangsapi 119, Desa Cijaku 77, Desa Cihujan 70 orang dan masih banyak lainnya.
Partisipasi anak muda dalam pelantikan serentak KPPS Pemilu 2024 di Cijaku, Lebak, Banten menunjukkan semangat generasi muda untuk terlibat aktif dalam proses demokrasi dan penyelenggaraan pemilu.
Pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan jingle Pemilu 2024, kemudian pengambilan sumpah sesuai agama dan kepercayaanya.
Pelantikan KPPS Pemilu 2024 di Desa Cipalabuh, Cijaku, Lebak, Banten, Kamis (25/1/2024). Foto Epul Galih
"Anggota KPPS telah diambil sumpah dan janji dalam pelantikan tadi.. Tugas mereka melaksanakan tahapan-tahapan pemilu, termasuk pemungutan dan penghitungan suara yang dijadwalkan pada 14 Februari 2024. Harapannya, KPPS dapat aktif melakukan sosialisasi di masyarakat untuk meningkatkan partisipasi pemilih dibandingkan tahun sebelumnya," ucap Wahyudin Firmansyah, Ketua PPS Desa Cipalabuh.
Sementara dalam sambutan yang dibacakan, Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari, dalam pada pelantikan KPPS menyampaikan, pelantikan KPPS se-Indonesia secara serentak ini mendapat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) untuk tiga kategori rekor, yaitu pelantikan secara serentak anggota penyelenggara pemilu terbanyak, bimbingan teknis secara serentak kepada anggota anggota penyelenggara pemilu terbanyak, dan penanaman bibit pohon terbanyak secara serentak oleh anggota penyelenggara pemilu terbanyak.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait