Wujudkan Komitmen Peduli Lingkungan dan Masyarakat, PT TCI Pekerjakan 50 Warga Lokal

Iskandar Nasution
PT TCI menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan dengan mempekerjakan sekitar 50 warga lokal di Cileles, Kabupaten Lebak, Banten. Dukungan disampaikan oleh berbagai organisasi mahasiswa dan perwakilan warga. Foto Istimewa

LEBAK, iNewsPandeglang.id PT Tiger Chamois Indonesia (PT TCI) menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan dengan mempekerjakan sekitar 50 warga lokal di Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak, Banten. Langkah ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk mendukung pengurangan angka pengangguran dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat setempat.

Dukungan terhadap PT TCI disampaikan oleh berbagai organisasi mahasiswa dan perwakilan masyarakat setempat pada Senin (9/9/2024). Mereka mengapresiasi perusahaan atas penciptaan lapangan kerja yang signifikan bagi warga lokal dan menekankan pentingnya tanggung jawab sosial serta keberlanjutan lingkungan.

Ketua KMKC, M. Saroji, menyatakan, “Kami mendukung PT TCI karena telah memberikan kesempatan kerja kepada warga lokal. Ini adalah langkah penting dalam mengurangi pengangguran di daerah kami.”

Ketua IMALA, Aswari, menambahkan, “Dukungan kami bukan hanya untuk penyerapan tenaga kerja lokal, tetapi juga untuk memastikan bahwa PT TCI bertanggung jawab dalam pengelolaan lingkungan.”

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network