get app
inews
Aa Text
Read Next : Program TMMD Kodim 0623 Cilegon ke-120 TA 2024 Resmi Dibuka, Ini Sasarannya

Tak Kenal Menyerah! Joni yang Viral karena Aksi Panjat Tiang Bendera Kini Resmi Jadi Bintara TNI AD

Kamis, 26 September 2024 | 00:10 WIB
header img
Yohanes Ande Kalla, pemanjat tiang bendera pada HUT RI ke-73, kini resmi menjadi Bintara TNI AD setelah lulus seleksi meski sempat gagal. Kegigihannya membuktikan bahwa semangat juang dapat mengubah nasib. Foto Istimewa

DENPASAR, iNewsPandeglang.id - Yohanes Ande Kalla, lebih dikenal sebagai Joni, yang menjadi viral berkat aksi heroiknya memanjat tiang bendera pada peringatan HUT RI ke-73, kini berhasil mewujudkan impiannya sebagai Bintara TNI AD. Meski pernah mengalami kegagalan dalam seleksi awal, ketekunan dan semangat juangnya membawanya melewati rangkaian tes dan meraih prestasi yang membanggakan.

Joni Kala  sebelumnya mencuri perhatian publik dengan aksinya memanjat tiang bendera saat peringatan HUT RI ke-73, kini menapaki langkah baru dalam hidupnya sebagai calon Bintara TNI AD. 

Setelah mengalami kegagalan dalam seleksi awal karena tidak memenuhi syarat tinggi badan, Joni tidak menyerah. Dia terus berjuang dan menunjukkan dedikasi yang tinggi untuk mengikuti berbagai tes guna mengungkap potensi khusus yang dimilikinya. 

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, mengungkapkan bahwa Joni telah berhasil mengikuti seluruh rangkaian seleksi dan masuk dalam kategori keahlian khusus. 

"Kesungguhan dan semangatnya dalam mengikuti serangkaian tes, ditunjang oleh bimbingan para pelatih, membawanya ke Tingkat Pusat, di mana ia akhirnya dinyatakan lulus dalam penerimaan Bintara PK TNI AD Reguler kategori Keahlian Tahun 2024," kata Kapendam Udayana dalam keterangannya Rabu (25/9/2024).

Usai dinyatakan lulus, Joni mengungkapkan rasa syukurnya dengan membawa poster bertuliskan "Kado untuk Alm Bapak Bintara PK" sebagai penghormatan. Dia akan menjalani pendidikan di Rindam IX/Udayana dan bergabung dengan 218 calon bintara lainnya yang juga lulus seleksi.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut