BUKITTINGGI, iNewsPandeglang.id – Korban Tewas Letusan Gunung Marapi di Sumatera Barat hingga saat ini mencapai 18 Orang. Hal itu sebagaimana diungkapkan Wakapolda Sumatera Barat, Brigjen Edi Mardiyanto saat meninjau penanganan korban jiwa erupsi Gunung Marapi di RSUD Achmad Mochtar di Bukittinggi, Selasa (5/12/2023).
Wakapolda menuturkan Tim SAR gabungan hingga Selasa (15/12/2023) sudah menemukan 18 pendaki korban erupsi Gunung Marapi dalam kondisi meninggal dunian. Para pendaki yang jadi korban itu ditemukan di dua titik berbeda sekitar cadas puncak Marapi.
Dijelaskannya,di lokasi pertama tim SAR menemukan 10 korban dan di lokasi kedua terdapat 8 korban tewas.
“Lokasi pertama dan lokasi kedua itu ada 18 orang. Nah ini yang akan kita evakuasi sore ini sampai malam,” ujarnya dikutip dari iNews.id.
Wakpolda berujar, evakuasi korban diupayakan selesai semua selasa malam. Namun kendala di lapangan seperti cuaca hujan abu erupsi Marapi dan medan yang menyulitkan.
“Kita lihat cuaca situasi insyaallah kita bisa menyelesaikan evakuasi ini. Berapa pun yang dapat hari ini yang bisa dievakuasi ke rumah sakit ini dan kita lanjutkan lagi besok apabila masih tersisa dari 18 orang ini,” tuturnya.
Wakapolda Brigjen Edi selain meninjau penanganan korban tewas, dia juga menyerahkan 5 jenazah yang telah dievakuasi dan diidentifikasi untuk dikembalikan kepada keluarganya.
Editor : Iskandar Nasution