get app
inews
Aa Read Next : Bukan di Puncak, Ini Bukit Sinyonya, Camping Groud Favorit Terbaru di Pandeglang Banten

Air Pasang Bikin Kendaraan Wisatawan Terendam di Pantai Bagedur

Minggu, 23 April 2023 | 21:34 WIB
header img
Air sungai Pasang di Pantai Bagedur membuat kendaraan wisatawan terendam banjir. Foto iNews/Eman Bayah

LEBAK, iNewsPandeglang.id - Air sungai dan hujan di sekitar akses masuk ke Pantai Bagedur di Malingping, Lebak, Banten mengalami pasang. Kondisi itu membuat puluhan kendaraan para wisatawan terendam.

Pantauan di lokasi pada Minggu, (23/4/2023) sore  terpantau puluhan kendaraan wisatawan terendam banjir saat akan memasuki kawasan wisata tersebut. Meski demikian, para wisatawan tampak menikmati suasana pantai yang indah yang ada di wilayah selatan Jawa itu.


Air sungai Pasang di Pantai Bagedur, Kendaraan wisatawan terendam. Foto iNews/Eman Bayah

 

Khawatir air semakin meninggi, sebagian pengunjung memilih untuk keluar dari kawasan wisata. Akibatnya banyak kendaraan yang terjebak di dalam lojasi banjir tersebut. Banjir terjadi akibat pasang air sungai dan adanya hujan yang turun selama beberapa jam

"Pengawasan di lokasi wisata harus lebih ditingkatkam lagi," ujar Eka salah seorang pengunjung.

Sementara Budi, pengawas wisata mengatakan bahwa kondisi tersebut sudah biasa. "Air sungai pasang di sini itu biasa," tuturnya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Berita iNews Pandeglang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut