"Memang sudah saya perhatikan motor itu jarang dipasang kunci pengaman, karena saya memang tinggal tak jauh dari situ. Awalnya saya ikuti dari belakang sampai si pemiliknya masuk rumah, saya mengintip karena ditinggal masuk ke rumah, dan kuncinya masih di motor jadi langsung saya bawa pergi," katanya
Dia mengaku, jika dirinya nekat melakukan pencurian sepeda motor lantaran tidak memiliki alat transportasi, terlebih dirinya baru pindah ke kota Palembang.
"Rencananya motor itu mau buat saya pakai sendiri, dan waktu itu saya bawa ke Kenten Laut," tuturnya.
Sementara itu, korban Warjono yang berprofesi sebagai pengusaha warung makan Bakso Pak De di Internasional Plaza Palembang, mengaku jika saat kejadian sepeda motor itu dibawa oleh anak bungsunya yang hendak pulang mengambil barang dagangan.
"Memang kuncinya ditinggal di motor karena memang niatnya sebentar mau ambil barang dagangan, tapi ketika hendak keluar motornya sudah tidak ada," kata dia.
Artikel ini telah tayang di halaman okezone.com dengan judul Maling Motor Ditangkap Polisi saat Sedang Asyik Indehoy dengan Janda Muda
Editor : Iskandar Nasution