PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Sejumlah tokoh ulama,warga dan jawara menolak keras acara hiburan musik kegiatan Jambore Nasional Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) yang digelar di Hotel Karibea, Desa Tegal Papak, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Banten. Penolakan tersebut karena mereka menganggap mengundang kemaksiatan. Minggu, (11/12/2022).
Sejumlah tokoh ulama, masyarakat dan jawara dari masing-masing daerah mulai dari Pandeglang, Lebak dan Cilegon juga dari Karang Taruna Kecamatan Pagelaran berkumpul di kediaman Tokoh Ulama Pandeglang KH. Baymahdi (Ki Babay) di Kampung Karya Mukti, Desa Bama, Kecamatan Pagelaran. Berkumpulnya tokoh tersebut keberatan dan menolak keras acara hiburan tersebut.
Jambore Nasional YRKI di Pandeglang. Foto iNews
Ki Babay, Tokoh Ulama di Pandeglang mengatakan bahwa terkait kegiatan Jamnas YRKI yang akan digelar hari ini tentu pihaknya mendukung sepenuhnya untuk kegiatan-kegiatan positifnya seperti, santunan anak yatim, santunan janda tua, sntunan pakir miskin juga penggalangan dana untuk korban Gempa Cianjur. Namun menolak keras acara hiburannya.
Editor : Iskandar Nasution