MALANG, iNewsPandeglang.id – Malang menjadi kota yang memiliki berbagai macam wisata yang populer .Tempat wisata di Malang yang lagi hits 2022 cocok untuk liburan. Malang memang terkenal dengan berbagai tempat wisata yang cocok untuk dijadikan destinasi liburan.
Malang ternyata tidak harus selalu tentang keindahan Gunung Bromo. Selain Gunung Bromo, Malang punya tempat wisata indah tersembunyi lainnya. Beberapa belum diketahui banyak orang, namun menjadi perbincangan hangat dalam jagat sosial media. Lalu di mana sajakah tempat itu?
(Foto: @pantaingiryepmalang)
Berikut 10 tempat wisata di Malang yang lagi Hits 2022:
1. Kampung Lumbung Boutiqu
Merupakan hotel yang dibuat dengan konsep seperti perkampungan menyatu dengan alam. Terdapat beberapa kolam untuk renang. Bangunan hotelnya dibuat menggunakan material berasal dari kayu khusunya kayu jati.
Hal tersebut bisa dilihat dari tekstur serat kayu yang eksotik dan warnanya. Bentuk bangunannya juga menggunakan arsitektur khas Jawa. Itu bisa diliat dari nama-nama villa kayu tersebut seperti Omah Lumbung, Omah Gladak,Omah Tumpuk, Omah Mujur dll. Lokasinya berada di Jalan Ir Sukarno, Puskesmas No.1, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.
Mengunjungi pantai yang satu ini mungkin harus melewati medan yang cukup berat. Namun, setelah sampai di lokasi semua rasa lelah itu akan terbayarkan. Tempat wisata di Malang yang lagi hits 2022 ini memiliki hamparan pasir putih dikelilingi dengan perbukitan yang berada ditepi laut.
Berada di pantai ini liburan akan puas terbayarkan dengan melihat keelokannya. Dari atas bukit bisa melihat hamparan ombak dengan laut biru yang cantik bergulung ke arah bibir pantai. Lokasinya berada diArea Gn. Sidurejo, Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
3. Telaga Madiredo
Merupakan situs wisata bersejarah yang terletak di Desa Madiredo, Kecamatan Pujon. Pengunjung bisa berenang sembari menikmati sejuknya air telaga yang terbilang masih bening dan jernih. Bisa dilihat juga ada beberapa ikan yang berenang di sepanjang telaga ini. Pengunjung dapat bermain air dengan dikelilingi pemandangan persawahan yang semakin menyejukkan suasana.
Terdapat legenda, konon dahulu anoman atau si Kethek Putih pernah mandi di telaga Madiredo ini. Juga terdapat beberapa batu yang menyebutkan area ini sebagai petilasan dari Anoman di dalam telaga. Lokasinya berada di Meduran, Lebo, Madiredo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
4. Bukit Waung
Tempat wisata di Malang yang lagi hits 2022 salah satunya adalah Bukit Waung. Tempat wisata ini mirip seperti Bukit Gupit Yogyakarta yang memperlihatkan view laut lepas pantai parangtritis. Bedanya, Bukit Waung merupakan bukit dengan view laut lepas dari pantai Mondangan.
Selain bisa menikmati pemandangan laut yang menawan, di bukit ini biasanya juga dijadikan tempat favorit bagi para penggemar paralayang. Pengunjung bisa bersantai sambil menikmati pemandangan dan berwisata ringan sembari menunggu langit senja. Lokasinya berada di Sumberrejo, Sumberoto, Donomulyo, Malang, Jawa Timur.
5. Sumber Sira
Merupakan kolam alami cocok untuk yang ingin bermain basah-basahan. Air dalam kolam ini terbilang masih cukup jernih. Terdapat juga tanaman dibawah air yang semakin menambah keeksotisan kolam ini. Pengunjung bisa berenang sembari menikmati sejuknya air dalam Sumber Sira ini. Lokasinya berada Jalan Sunan Kalijaga I RT.05/RW.02, Putuk Utara, Putukrejo, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
6. Galeri Raos
Bagi para kaum muda-mudi yang senang berwisata ringan, Galeri Raos ini cocok untuk anda kunjungi. Selain bisa melihat dan mengamati karya yang dipanjang, pengunjung juga bisa berfoto dengan latar belakang galeri yang klasik namun elegan.
Walaupun galeri ini tidak begitu luas, namun Galeri Raos merupakan satu-satunya tempat bagi orang-orang yang ingin mengadakan pameran lukisan di Kota Batu karena melihat respons dan apresiasi yang tinggi terhadap galeri ini membuat masyarakat dari luar daerah tidak ragu jika mempertunjukkan karya mereka di galeri ini. Lokasinya berada di Jalan Panglima Sudirman No.47, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
7. Air Terjun Coban Talun
Bagi yang ingin mengunjungi air terjun mungkin air terjun Coban Talun cocok untuk mengunjungi selanjutnya.
Mulut air terjun yang tinggi dan dikelilingi tumbuhan yang masih asri serta terdapat bebatuan yang menawan memberikan kesan sedang berada di air terjun indah tersembunyi di tengah hutan jadi salah satu tempat wisata yang hits 2022. Lokasi berada di Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.
8. Pantai Ngliyep
Memiliki lanskap panorama sangat indah. Hamparan pasir putih yang terasa lembut, pengunjung dapat bermain-main riang dengan luas.
Dikelilingi oleh pepohonan yang rindang dan juga gulungan alunan dari gelombang yang terlihat menarik untuk dinikmati. Itulah sebabnya kenapa pantai ini memilki nama Ngliyep yang berarti untuk setiap orang menikmati pemadangan pantai ini akan merasa nyaman lalu mengantuk dan tertidur. Pantai ini akan terlihat semakin menawan jika melihatnya pada saat matahari tenggelam. Lokasinya berada di Desa, Hutan, Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
9. Maron Valey
Tempat yang satu ini merupakan penginapan dengan view latar belakang gunung dan perbukitan. Poin plus dari pemandangannya membuat penginapan ini juga memiliki udara dan suasana yag sejuk. Berada di penginapan tersebut membuat pengunjung seolah-olah ingin memiliki rumah impian yang berada di lokasi yang menawan ini. Bangun pagi akan terasa lebih segar dan menyejukkan mata. Lokasinya berada di Jalan Maron, Maron, Ngroto, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Editor : Iskandar Nasution