get app
inews
Aa Read Next : Jelang Ramadan, Satpol PP Cilegon Musnahkan Ribuan Botol Miras

Buntut Promosi SARA, 36 Outlet Holywings Ditutup

Rabu, 29 Juni 2022 | 12:50 WIB
header img
Penutupan 36 dari 38 outlet Holywings di Indonesia (foto istimewa)

Bekasi, iNewsPandeglang.id - Buntut dari promosi berbau SARA (suku, agama, ras dan antar golongan), 36 dari 38 outlet Holywings di Indonesia ditutup, tinggal menyisakan di Batam dan Manado.

Sebelumnya Holywings pernah mempromosikan minuman keras (miras) dengan menggunakan nama "Muhammad" dan "Maria".

Terlepas dari adanya kasus tersebut, outlet Holywings Group yang berada di wilayah Provinsi DKI Jakarta terbukti belum memiliki sertifikat standar KBLI 56301 jenis usaha bar yang telah terverifikasi.

Oleh karena itu khusus di ibu kota, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencabut izin usaha Holywings sebanyak 12 outlet.

Kendati demikian, masih ada dua outlet Holywings yang masih beroperasi. Hal ini diungkapkan oleh General Manager Holywings Yuli Setiawan, “Ada 38 outlet Holywings, yang masih beroperasi hanya dua, di Batam dan Manado,” kata Yuli di Holywings Summarecon Bekasi, Selasa (28/6/2022) malam.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut