Sementara Rohmat, adik korban juga menyatakan harapannyakeluarga korban diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi kehilangan ini. "Semoga almarhum mendapatkan tempat yang layak di sisi-NYA,"
Teddy Putra Nur Akbar, Personil SAR Unit Siaga Lebak menambahkan, paya pencarian dengan melibatkan dua SRU menunjukkan koordinasi yang baik dalam mencari korban.
"Tim SAR Gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia di Pantai Sawah Kabayan yang berjarak Kurang lebih satu kilometer dari lokasi kejadian sekitar pukul 07.00 WIB," katanya.
Diketahui sebelumnya, kronologi awal peristiwa itu pada Sabtu (6/1/2024) sekitar pukul 11.00 WIB, korban mencari gurita di sekitaran Tanjung Panto, Kecamatan Wanasalam, Lebak, Banten dengan menggunakan ban dan kondisi arus laut tinggi, korban terbawa arus laut dan terlepas dari ban dan korban hilang.
"Semoga kejadian ini menjadi pengingat akan pentingnya keselamatan dan kewaspadaan dalam setiap aktivitas di laut," pungkasnya.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait