Sulitnya Air Bersih, Emak-emak di Cilegon Rela Keluar Masuk Hutan Buru Sumber Air

Iskandar Nasution
Sulitnya Air Bersih, Emak-emak di Cilegon Rela Keluar Masuk Hutan Buru Sumber Air. Foto iNews/Iskandar Nasution

Santeni, salah seorang warga Cipala mengatakan,  jika satu bulan tidak ada turun hujan, sudah dipastikan air sumur warga akan mengering. Apalagi saat ini cuaca panas saat ini membuat air sumur lebih cepat mengering.

"Sering pulang pergi ke area hutan dengan cara naik turun bukit saat malam hari hanya untuk mendapatkan air bersih," ujarnya Senin (21/8/2023).

Meskipun ada bantuan dari berbagai kalangan, namun hal itu  tidak berpengaruh terhadap kondisi ini. Sebab banyak wilayah penduduk di sekitar perbukitan yang mengalami kondisi serupa.

Sungguh ironis, Kota cilegon yang sebagian wilayahnya dihuni industri raksasa,  namun belum bisa mengentaskan krisis air bersih yang selalu menghantui warga sekitar. Persoalan air bersih akan menjadi persoalan disetiap tahun tanpa ada solusi dari pemerintah maupun dari pihak industri.

Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network