"Jembatan sudah dibangun, mohon masyarakat harus merasa saling memiliki, untuk bersama'sama memelihara dan menjaga jembatan yang sudah dibangun ini agar lebih bermanfaat," tuturnya.
Camat Labuan Ace Jarnuji menambahkan, jembatan gantung ini menghubungkan dua kampung dan dua desa yakni Kampung Caringin Desa Caringin dan Kampung Pangsor Desa Banyu Biru.
"Semoga dengan telah dibangunnya jembatan gantung ini mampu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, “ujar Ace.
Sementara itu, salah seorang warga Kampung Caringin Susilawati menyatakan sukacita dan rasa syukurnya atas dibangunnya Jembatan Gantung Caringin di wilayahnya tersebut.
"Syukur Alhamdulilah kami merasa senang banget, pembangunan jembatan gantung ini sudah selesai dibangun, jadi akses jalan lebih mudah aktivitas lancar, " ungkapnya.
Dia menjelaskan sebelum dibangun jembatan gantung ini, warga yang ingin melakukan aktivitas sehari - hari menggunakan perahu/getek, jadi agak terhambat. "Kami ucapkan terima kasih, jembatan gantung ini sangat bermanfaat bagi kami, dengan dibangunya jembatan gantung ini, aktivitas jadi lancar dan mudah, "pungkas Susilawati.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait