Heri salah seorang warga mengatakan, banjir terjadi pada Minggu malam dan saat ini air masih merendam rumahnya. "Masih di rumah, belum juga datang bantuan dari pemerintah yang dibutuhkan kita warga terdampak," katanya.
Sementara itu, Dedi Subandi Anggota BPBD Kabupaten Pandeglang menyatakan bahwa pihaknya mencatat dua desa yang cukup parah terendam banjir dengan ketinggian air rata-rata 90 centimeter.
"Desa Ciawi dengan jumlah 300 KK dan Desa Idaman sebanyak 428 KK yang terdampak," tuturnya.
Saat ini wilayah Kabupaten Pandeglang masih diguyur hujan dengan intensitas sedang dan BPBD Pandeglang mengimbau kepada warga masyarakat agar tetap waspada.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait