JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Dewi Perssik mencurahkan hatinya yang kerap gagal dalam membangun biduk rumah tangga, saat berbicara melalui video call di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Senin (1/8/2022).
Dewi mengatakan, meski sudah tiga kali menjanda usai resmi bercerai dari Anngga Wijaya hari ini, dia tetap berharap kelak bisa menemukan pasangan yang benar-benar tulus.
"Aku enggak berani berharap takut kecewa lagi. Aku sudah menikmati saja hidup ini, apa kata Allah saja, semoga dapat laki-laki yang tulus sama aku, yang bener-bener mencuri hatiku, bukan mencuri hartaku," kata dia.
Pelantun Mimpi Manis mengungkapkan, bahwa selama ini merasa sudah selektif dalam mencari pasangan.
"Kalau dibilang trauma sih. Selama ini aku tuh selalu membangun rumah duka, padahal aku inginnya membangun rumah tangga," ungkap dia.
Dewi menjelaskan, mungkin saja karena dia termasuk tipe orang yang terlalu percaya, sehingga untuk kesekian kalinya menerima ini lagi. Meski bukan hal mudah, Dewi tampak tegar menghadapi perceraiannya dengan Angga. Dia pasrahkan segala takdir hidupnya kepada Tuhan.
"Jadi janda kan aku enggak bisa mengubah takdir dari Allah. Jadi aku cuma bisa menikmati dan mencoba menjadi manusia yang lebih baik. Kalau misalkan diuji ya namanya manusia ya aku harus menerima ujian itu dengan lapang dada," jelas dia.
Dewi Perssik dan Angga Wijaya dinyatakan resmi bercerai dalam sidang putusan di PA Jakarta Selatan pada Senin (1/8/2022). Agenda selanjutnya adalah ikrar talak yang bakal digelar pada 8 Agustus mendatang.
Angga Wijaya mendaftarkan permohonan cerai ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan sejak 20 Juni 2022. Ketidakcocokan menjadi alasannya menceraikan sang pedangdut. Angga dan Dewi menikah pada 10 September 2017. Setelah menjalani kehidupan rumah tangga selama hampir 5 tahun, keduanya belum dikaruniai anak.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait