PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Aktris cantik Sherina Munaf gugat cerai Baskara Mahendra. Hal itu tentunya menggemparkan publik, bahkan hubungan rumah tangga keduanya jauh dari gunjingan rumor yang tak berdasar.
Gugatan cerai yang dilayangkan oleh Sherina Munaf kepada Baskara Mahendra sudah tercatat dengan nomor perkara No. 325/Pdt.G/2025. Hal itu diungkap secara langsung oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Suryana pada Jum'at (17/1/2025).
Sherina Munaf mendaftarkan perceraiannya melalui e-court dan diwakilkan oleh kuasa hukumnya, Arifin and Associates pada 16 Januari 2025.
Namun, Sherina hanya menggugat Baskara, tanpa meminta harga gono gini atau yang lainnya. Terlebih dalam bahtera rumah tangga keduanya tidak dikaruniai seorang buah hati yang tidak memerlukan hak asuh anak.
Hingga kini belum jelas alasan sherina munaf gugat cerai suaminya, tapi jika dilihat dari media sosial Instagramnya terlihat Sherina menghapus foto pernikahannya yang sempat ia upload dulu.
Atas dihapusnya foto pernikahan tersebut, rupanya sempat menjadi rumor mengenai rumah tangga keduanya yang sedang retak. Tapi hal itu hanya sebatas rumor saja tanpa adanya berbelaan dari kedua belah pihak pada saat itu.
Editor : Iskandar Nasution