get app
inews
Aa Read Next : 2 Pekerja Tambang Batu Bara di Bayah Lebak Masih Terjebak, Lubangnya Ada Gas Asam

Tebing 30 Meter di Lebak Longsor Akibat Hujan Deras, Akses ke Wisata Negeri di Atas Awan Terputus

Sabtu, 27 April 2024 | 00:25 WIB
header img
Tebing longsor tutup jalan wisata menuju Negeri di Atas Awan, Lebak, Banten hingga tidak bisa dilalui memaksa warga menggotong kendaraanya agar bisa melewati longsoran. Foto iNews/Iskandar Nasution

Sebab kata Supar, masih ada potensi longsoran susulan karena di atas masih terlihat ada pohon yang menggantung, sehingga masih rentan.

"Meskipun kita tutup total, namun kadang-kadang ada masyarakat yang memaksakan untuk melintas. Namun, kita tetap mengimbau agar mereka balik arah. Jika sudah ada yang melewati, kita akan membantu mereka agar bisa melintas dengan cepat," tuturnya.

Sementara Mustopa warga setempat mengatakan, jalur yang terkena longsor adalah jalur dari Cinyiru menuju Jaha, tepatnya di SMK Lebakgedong Jalur longsor ini merupakan bagian dari jalur Cipanas-Warungbanten. Kendaraan roda dua dan roda empat tidak dapat melalui jalur tersebut. 

Meskipun sempat terjadi pemadaman listrik, sebagian wilayah kini sudah mendapatkan pasokan listrik kembali. Pihak terkait sedang menunggu kedatangan alat berat untuk membersihkan longsor dan memastikan keamanan jalur tersebut. 

"Kami bersama warga lain di lokasi sedang berjaga-jaga untuk mencegah orang masuk ke area yang berpotensi longsor hingga situasi kembali aman," katanya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut