get app
inews
Aa Text
Read Next : Dede Rohana, Dewan Viral Banten Tak Gentar Hadapi Laporan Betsaida Hospital Mandiri Demi Bela Rakyat

Wisata Edukasi Waras Farm Cocok Jadi Referensi Liburan Bersama Keluarga, Seperti Ini Keseruannya

Minggu, 25 Juni 2023 | 21:38 WIB
header img
Wisata Edukasi Waras Farm di Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Banten. Foto Lukman Firdaus

CILEGON, iNewPandeglang.id - Wisata Edukasi di Kota Cilegon  menarik untuk dibahas dalam artikel kali ini untuk diketahui. Sebab Kota Cilegon tak kalah menarik dari kota lainnya untuk dikunjungi berwisata  bersama keluarga.

Apalagi pada kenyataanya, libur sekolah kini telah tiba. Tempat-tempat wisata yang populer di kota tersebut salah satunya Wisata Edukasi Waras Farm  yang berada i di Cikerai,  Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Banten.

Terpantau pada Minggu pada Minggu, (25/06/2023) wisata tersebut ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Terletak di ketinggian perbukitan Cikerai, wisata edukasi Waras Farm memiliki pemandangan yang indah dengan suasana yang masih asri dan jauh dari polusi udara.

Diketahui, Wwisata edukasi Waras Farm menjadi tempat favorit orang tua untuk mengajak anak-anaknya bermain sambil menambah ilmu, pasalnya ditempat ini disediakan banyak wahana bermain anak seperti trampolin, ayunan dan berbagai wahana lainnya.


Waras Farm wisata edukasi di kota Cilegon, Banten cocok dikunjungi untuk liburan bersama keluarga. Foto Lukman Firdaus

 

Tak hanya tempat untuk bermain, Waras Farm juga merupakan lokasi agrowisata, pembibitan tanaman seperti tanaman hias, pelindung dan buah, juga disediakan tempat untuk wisata kuliner.

Tanaman yang ada di Waras Farm sangat beragam yaitu tanaman buah seperti Buah naga, kurma, aneka jeruk, dan aneka tanaman hias seperti anggrek, pucuk merah dan macam-macam tanaman bunga.

Pengunjung bisa langsung belajar cara untuk merawat tanaman dimulai dari proses pembibitan, penanaman dan bagaimana merawat tanaman itu sendiri.

Di tempat ini juga pengunjung bisa melihat dan mendapatkan edukasi berbagai macam hewan unggas dan hewan peliharaan seperti ayam kalkun, kelinci, kuda poni, kura kura, dan beberapa hewan reptil.

Pengunjung juga bisa melihat dan berinteraksi langsung dengan beberapa hewan yang ada yang tentunya didampingi oleh petugas hewan.

Untuk wisata kuliner, Waras Farm menyediakan makanan unggulannya yaitu Sego Pecel khas Jawa Timur yang juga banyak menjadikannya sebagai tujuan utama pengunjung untuk berlibur di Waras Farm.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut