get app
inews
Aa Read Next : Kelola Sampah dengan Efektif, Kota Cilegon Diapresiasi Setda Kota Bukittinggi

Diskominfo Kota Cilegon Gelar Sosialisasi Pencegahan Pornografi Bagi Remaja Anak Sekolah

Selasa, 16 Mei 2023 | 16:35 WIB
header img
Diskominfo Kota Cilegon Gelar Sosialisasi Pencegahan Pornografi Bagi Remaja Anak Sekolah. Foto Ist/Lukman Firdaus

CILEGON, iNewsPandeglang.id - Meningkatnya aneka ragam informasi menyebabkan masalah sosial dalam masyarakat, selain yang positif namun juga banyak yang negatif seperti salah satunya adalah pornografi terhadap para pengguna yang mempunyai dampak yang negatif sangat serius.

Untuk mencegah bahaya pornografi tersebut, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Cilegon menggelar Sosialisasi bahaya Pornografi di Aula Dinas Kominfo Kota Cilegon bagi remaja anak sekolah pada Selasa, (16/05/2023). 


Diskominfo Kota Cilegon Gelar Sosialisasi Pencegahan Pornografi Bagi Remaja Anak Sekolah. Foto Ist/Lukman Firdaus

 

Kegiatan ini dilakukan guna upaya dalam mencegah anak terhindar dari bahaya pornografi. Acara sosialisasi ini digelar untuk anak-anak Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) se-Kota Cilegon yang dihadiri oleh 100 siswa dari masing-masing perwakilan SLTP sekota  Cilegon dan akan diselenggarakan selama dua hari dengan peserta masing-masing 50 siswa perhari.

Dalam kegiatan sosialisasi ini peserta selain diberikan ceramah terkait pencegahan dan penanggulangan kecanduan pornografi juga dilakukan asesment kecanduan pornografi.

Wali kota Cilegon Helldy Agustian menyatakan harapannya bagi siswa yang hadir dalam sosialisasi ini bisa menjadi duta-duta di sekolahnya masing-masing untuk ikut mensosialisasikan akan bahaya pornografi. 

“Kami ingin melakukan pencegahan melalui pemanggilan perwakilan siswa yang didampingi gurunya untuk ikut mensosialisasikan bahaya pornografi bagi siswa," ujar Helldy yang ikut hadir membuka acara tersebut pada Selasa, (16/5/2023). 

Menurut Helldy, generasi muda harus mengetahui pornografi banyak mendatangkan dampak negatif pada penggunanya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Berita iNews Pandeglang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut