Lebih lanjut dituturkan Iqbal, dari hasil identifikasi tim DVI bahwa satu jenazah ditemukan di lubang 3 dengan jenis kelamin perempuan yang berusia diperkirakan lebih dari 25 tahun dan berambut hitam panjang yang digelung dengan model jepit badai.
"Pada lubang yang sama juga ditemukan jenazah satu laki-laki yang berusia sekitar 25-40 tahun, berambut pendek. Keduanya ini diperkirakan meninggal dunia sekitar 6-24 bulan lalu," ujar Iqbal.
Sementara dari lubang 6, ditemukan satu jenazah teridentikasi jenis kelamin laki-laki, rambut hitam panjang, berusia diperkirakan lebih dari 25 tahun. Jenazah ini meninggal dunia sekitar 6-24 bulan sebelumnya.
"Di lubang itu ditemukan juga jenazah satu laki-laki (berdasar bentuk rahang), rambut warna hitam dan diperkirakan meninggal sekitar dua tahun yang lalu," pungkasnya.
Editor : Iskandar Nasution