Pencarian Hari ke-2 Warga Korban Tenggelam di Muara Sungai Cisiih Masih Nihil
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2023/02/15/efb8f_pencarian-hari-ke-2-warga-korban-tenggelam-di-muara-sungai-cisiih-masih-nihil.jpg)
LEBAK, iNewsPandeglang.id - Pencarian terhadap warga yang hilang terseret arus di Muara Sungai Cisiih, Kecamatan, Panggarangan, Lebak, Banten hingga hari kedua, masih nihil.
Usai seharian petugas SAR gabungan menyusuri area perairan di sekitar lokasi dengan radius 4,37 Nautical mile di perairan. Penelusuran dari darat sejauh 5 kilometer dari pantai lokasi kejadian.
”Berdasar data BMKG, cuaca cerah berawan arus laut dengan gelombang tinggi ada sedikit kendala tim SAR gabungan, area dalam renops telah disisir baik lewat laut maupun darat sejauh 5 kilometer dari lokasi," ujar Adil Triyanto Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten saat dihubungi pada Rabu, (15/2/2023).
Upaya pencarian tidak hanya mengerahkan semua unsur kekuatan USS SAR Lebak, namun potensi SAR lainnya terlibat seperti Koramil Panggarangan, Polsek Panggarangan, Polairud Binuangeun, BPBD Provinsi Banten, BMKG Serang, BPBD Lebak, Madure Rescue, PMI Lebak, Nelayan dan masyarakat.
"Hingga sore tadi Tim SAR Gabungan menghentikan pencarian H.2 dengan hasil masih nihil dan akan dilakukan pencarian esok hari," katanya
Seperti diketahui korban bernama Dede Ramdani (27) warga Kampung Ciherang RT 03/01 Desa Situregen, Kecamatan Panggarangan, Lebak, Banten
kronologi kejadian tersebut saat korban sedang mencari ikan di sekitar Muara Sungai Cisiih pada Selasa (14/2) dengan menyeberangi muara sungai. Namun pada saat korban menyeberangi muara tersebut, korban terbawa arus deras sampai ke laut dan tergulung ombak. Rekan rekan korban sempat melakukan pencarian, namun nahas korban tidak terselamatkan lantaran arus sangat deras.
Editor : Iskandar Nasution