Bahagianya Warga Cikerai! Kini Tinggal di Rumah Baja Tahan Gempa dari TMMD

Iskandar Nasution
Personel TNI dan warga bahu-membahu membangun rumah baja tahan gempa untuk warga Cikerai, Cilegon dalam program TMMD. Foto : Iskandar Nasution

CILEGON, iNewsPandeglang.id Warga Kelurahan Cikerai, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Banten kini bisa tidur lebih tenang. Rumah tak layak huni milik mereka dibongkar dan dibangun ulang menjadi rumah anti gempa berbahan baja dalam program TMMD ke-125 Kodim 0623/Cilegon, yang resmi dibuka Rabu (23/7/2025).

Program ini merupakan hasil kerja sama TNI dengan masyarakat serta dukungan dari perusahaan baja besar di Cilegon. Rumah-rumah dibangun menggunakan struktur baja yang lebih kokoh dan aman untuk daerah rawan gempa.

“Dulu dinding rumah kami dari triplek dan kayu lapuk. Kalau angin kencang, rasanya seperti mau roboh,” ujar Wadiah, salah satu penerima bantuan.

Tak hanya rumah, TMMD juga membuka jalan baru sepanjang 1 kilometer, memperbaiki mushola, membangun sumur bor, dan menyediakan fasilitas sanitasi untuk warga. Program ini dipantau langsung oleh Wali Kota Cilegon Robinsar dan Dandim 0623/Cilegon Letkol Inf Miftakhul Khoir.

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network