Ironis! Ngaku Rugi Ratusan Juta akibat Anak Buah, Pengusaha Talas Beneng Pandeglang Malah Ditahan

Epul Galih
Polisi menyita tabung gas di ruko milik Ardi Maulana, pengusaha talas beneng asal Pandeglang, yang kini ditahan terkait kasus dugaan penggelapan. (Foto : Dok/iNews TV)

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id Ardi Maulana, pengusaha talas beneng asal Cilaja, Pandeglang, Banten, dikabarkan ditahan oleh Polres Pandeglang pada Senin (10/3/2025). Penahanan ini terkait kasus dugaan penggelapan dan pencurian tabung gas yang sebelumnya dilaporkan oleh anak buahnya sendiri.

Dalam pesan singkatnya, Ardi mengonfirmasi penahanannya kepada iNewsPandeglang.id. "Saya ditangkap. Di Polres masalah tabung," ujarnya singkat, Senin (10/3/2025).

Istri Ardi, Dian, saat dihubungi melalui telepon mengaku kaget dengan penahanan suaminya. Ia mengungkapkan sebelumnya Polres Pandeglang menyatakan bahwa Ardi tidak terbukti dalam kasus penggelapan dan pencurian tabung gas. Sebaliknya, justru anak buah yang melaporkannya lah yang terbukti mencuri.

"Ditahan tadi jam 10 malam, saya tidak diberi kesempatan bicara. Polisi hanya bilang nanti dijelaskan di kantor. Padahal, semua tabung gas di ruko sudah diamankan oleh Polres," kata Dian.

Ia juga menambahkan, "Justru dalam laporan kami ke Polda Banten, mereka (terlapor) yang terbukti menggelapkan uang perusahaan suami saya. Besok saya berencana akan ke Polda Banten untuk mencari keadilan."

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network