PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Menko Polhukam yang saat menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3 Prof. Mahfud Md menghadiri acara Halaqah Kebangsaan bersama ulama se Provinsi Banten di Pandeglang. Acara berlangsung di Perguruan Islam Mathaul Anwar Linahdlatul Ulama (Malnu) Pusat Menes, Pandeglang, Banten.
Pantauan di lokasi pada Jumat (1/12/2023) pagi kedatangan Mahfud disamput tokoh-tokoh penting seperti Mantan Gubernur Banten Rano Karno, Pimpinan Perguruan Islam Malnu H. Tb Hamdi Ma'ani serta ratusan jama'ah.
Mahfud terlihat memakai kemeja putih dengan mengenakan syal Palestina.Saat ini acara masih berlangsung dan disertai adanya tanya jawab dengan para santri dan ulama.
Menko Polhukam hadiri Halaqah kebangsaan di Pandeglang, Banten. Foto iNews/Iskandar Nasution
Pengurus Besar ( PB) Malnu H. Hamdi Ma'ani RusjdI mengaku sangat berterima kasih kepada Cawapres Mahfud MD. "Kami sangat berterima kasih karena Pak Mahfud mau datang ke tempat kami," katanya.
Dalam sambutannya Mahfud menjelaskan kepada para santri dan ulama tentang pancasila dan keislaman dan sejarah panjang umat islam hingga sampai dikenal saat ini. Dia menyebut bahwa dahulu Gusdur sering ke tempat ini untuk silaturahmi.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait