SERANG, iNewsPandeglang.id - Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) dari Universitas Bina Bangsa (UNIBA) kelompok 24 berhasil menciptakan sebuah robot Robot Tempat Sampah Pintar. Kemampuan mereka dalam membuat sebuah robot patut diacungi jempol begitu keren.
Bagaimana tidak, alat edukasi tersebut dapat membuka sendiri dan berbicara, mengucapkan terima kasih kepada warga yang membuang sampah. Inovasi canggih mahasiswa ini diluncurkan di Desa Kelapian, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten.
Mahasiswa UNIBA KKM Kelompok 24 Ciptakan Robot Tempat Sampah Pintar. Foto Istimewa
Bidang Teknologi Tepat Guna dan Informasi, Muhammad Naufal Ramadhan mengatakan, terciptanya pengembngan robot ini yang merupaka bagian dari proyek KKM mahasiswa UNIBA berawal untuk menghadirkan solusi inovatif dalam mengatasi masalah sampah dan meningkatkan kesadaran lingkungan di masyarakat.
"Robot Tempat Sampah Pintar ini didesain dengan modifikasi menggunakan teknologi Arduino dan berbagai modul lainnya. Robot ini mampu mendeteksi saat seseorang mendekat untuk membuang sampah, lalu secara otomatis membuka tutup tempat sampahnya," ujarnya kepada wartawan Senin (11/9/2023).
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait