"Alhamdulillah mereka sering melihat berita di TV mungkin ya jadi sudah tahu dengan Partai Perindo ini dengan sosok Pak HT Ketua Umum dan program-programnya umtuk membantu masyarakat kecil. Jadi mereka Alhamdulillah sekarang bisa merasakan bantuan gratis gerobak Perindo," ucap Vivi.
Yuna Herlina, pedagang bakso di Narimbang menyatakan rasa syukurnya atas pemberian gerobak bakso yang ia terima, bahkan ia merasa seperti mimpi bisa mendapatkan gerobak Perindo tersebut.
"Terima kasih Bu Vivi, terima kasih Partai Perindo membantu UMKM agar bisa maju masyarakatnya. Saya sempat menghayal tetapi Allah mengabulkan doa saya. Saya itu sering lihat di TV Partai Perindo bagi-bagi gerobak," ucapnya terharu.
Ungkapan sukacita serupa juga disampaikan pedagang lain Muhamad Arifin yang turut merasakan kebahagiaan atas bantuan yang diterimanya. Dia melihat gerobak yang dibagikan tersebut bagus dan bersih yang dipastikan dapat dengan mudah menarik pembeli.
"Ini gerobaknya bersih, pembeli juga pasti lihatnya senang. Terima kasih kepada Partai Perindo, terima kasih Bu Vivi," tuturnya sambil tertawa senang.
Untuk diketahui, kegiatan tersebut digelar di Posko Kemenangan Partai Perindo di Jalan Soekarno-Hatta Kaduagung Tengah, Kecamatan Rangkasbitung, Lebak, Banten pada Minggu, (16/7/2023) sore yang dihadiri langsung oleh ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Lebak Aad Firdaus, sejumlah Bacaleg Kabupaten Lebak dan puluhan kader serta simpatisan partai bernomor urut 16 di Pemilu 2024 mendatang.
(EG)
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait