Mengenal Tanda-tanda Alfa Female, Apa Anda Salah Satunya?

Epul Galih
Ilustrasi tanda-tanda Alfa Female. Foto Freepik

Mencintai dan mendukung prianya

Dalam suatu hubungan, wanita alfa sangat feminin. dengan kata lain, dia mendukung segala aspek kehidupan pasangannya. Dia akan membiarkan pasangannya memimpin dalam hubungan tersebut. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, seorang wanita alfa mandiri secara emosional, sehingga ia sangat menghargai ruang privasi prianya. 

Baginya, kehidupan pasangan bukan hanya tentang dirinya saja, sehingga ia tidak panik saat pasangannya menghabiskan waktu sendiri (Me time). Peduli, Ceria, Suportif, Hormat dan Empati adalah sederet kualitas yang ada pada wanita alfa.


Tidak membiarkan  "Orang Toxic" ada di kehidupannya

Pria toxic merupakan pria yang cenderung memiliki  perilaku beracun seperti berbohong secara kompulsif, melakukan kekerasan verbal, suka mengatur dan lain sebagainya. Alih-alih bergantung secara emosional terhadap pria toxic, seorang wanita alfa mempunyai keberanian untuk meninggalkan hubungan seperti itu.

Apalagi pada saat  pendekatan pun, seorang wanita alfa cukup jeli dan pandai  mendeteksi sinyal-sinyal perilaku toxic dari pasangan kencannya. Ketika  hal itu terjadi, dia tidak akan memberi ruang ataupun celah untuk memulai hubungan dengan tipe pria itu. Umumnya wanita alfa cenderung tertarik dengan pria alfa juga, tipikal pria yang percaya diri, ambisius dan berprestasi.

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network