Wow! Tipu Klinik hingga Punya Lebih 500 Anak Hasil Donor Sperma, Pria Ini Digugat

Kiki Oktaliani
Tipu Klinik hingga Punya Lebih 500 Anak Hasil Donor Sperma, Jonathan Jacob Meijer Musisi Belanda Ini Digugat ke Pengadilan. Foto twitter @Mas1Banda

Jonathan Jacob Meijer pun sudah masuk dalam daftar hitam. Meijer  pun ditolak sejumlah klinik tempat mendonorkan sperma.

Meski demikian, hal itu  tak menyurutkannya untuk  menyumbangkan sperma ke luar negeri seperti Denmark dan Ukraina. Meijer menawarkan jasanya melalui situs web dan media sosial.

Eva, salah seorang perempuan yang melahirkan anak dengan sperma Meijer di tahun 2018 mengaku kecewa usai  memikirkan konsekuensi tindakan terhadap anaknya.

 "Kalau saya tahu dia telah menjadi ayah lebih dari 100 anak, saya tidak akan pernah memilihnya," kata  Eva.

Meijer pun banyak didesak ibu untuk berhenti melakukan aksinya  tersebut. Akan tetapi,  tidak  ada yang mampu mencegahnya.

"Pergi ke pengadilan adalah satu-satunya pilihan saya untuk melindungi anak saya." ungkap  Eva.

Karena itu, Eva dan Yayasan Donorkind  hendak menghentikan Meijer mendonorkan spermanya dan mencari tahu di klinik mana saja dia mendonorkannya. Mereka menuduh Meijer berbohong kepada ratusan perempuan soal jumlah anak yang dimiliki.

Eva mengatakan semua sperma milik Meijer yang masih tersimpan harus dimusnahkan, namun dikhususkan wanita yang sudah memiliki salah satu anaknya.

Artikel ini telah tayang di halaman iNews.id dengan judul Heboh Pria Ini Memiliki Lebih 500 Anak dari Banyak Perempuan Hasil Donor Sperma

Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network