get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratusan Pelari Meriahkan Banten Naval Fun Run 7,7 K Tahun 2022

Catat Tanggalnya! Ini Rangkaian Seru HUT Kota Cilegon ke-26

Jum'at, 25 April 2025 | 11:59 WIB
header img
Alun-Alun Kota Cilegon siap jadi pusat kemeriahan malam puncak HUT ke-26 pada 27 Juni 2025. (Foto : Dok/IG @alunalun.cilegon)

CILEGON, iNewsPandeglang.id Kota Cilegon, Banten akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 dengan berbagai rangkaian acara menarik yang dimulai pada 26 Juni 2025. Puncaknya akan digelar malam hari tanggal 27 Juni di Alun-Alun Kota Cilegon, dan akan dimeriahkan oleh penampilan grup musik dangdut Wawes.

Asisten Daerah (Asda) III Kota Cilegon, Syafrudin, menyampaikan bahwa rapat final persiapan telah dilakukan bersama seluruh pihak terkait. “Kami sudah duduk bersama EO, pihak kepolisian, dan OPD. Semua sudah siap, tidak ada perubahan jadwal,” jelasnya dalam rapat di Aula Setda Kota Cilegon, Kamis (22/4/2025).

Rangkaian perayaan akan dibuka dengan kegiatan istigosah pada 26 Juni. Keesokan harinya, warga akan disuguhkan hiburan besar-besaran di malam puncak yang menghadirkan Wawes, grup band yang terkenal di kalangan pecinta dangdut dan sobat ambyar.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut