get app
inews
Aa Text
Read Next : Merak-Bakauheni H+1 Nataru: Penurunan Penumpang dan Kendaraan Tercatat 17%, Ada Apa di Baliknya?

Penumpang Nataru 2024 Turun! ASDP Merak Beri Tips Kejutan Agar Liburan Tahun Baru Anda Tetap Lancar

Selasa, 31 Desember 2024 | 20:38 WIB
header img
Antrean kendaraan di Pelabuhan Merak akibat cuaca buruk, membuat penumpang srmpat terjebak berjam-jam. (Foto : dok/Iskandar Nasution)

MERAK, iNewsPandeglang.id Arus penumpang di Pelabuhan Merak mengalami penurunan pada liburan Nataru 2024. Berdasarkan data Posko Nataru, Rudi Sunarko, General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, menjelaskan bahwa jumlah penumpang dan kendaraan yang menyeberang pada H+5 liburan Tahun Baru 2025 menurun dibandingkan tahun lalu.

Pada 30 Desember 2024, tercatat 32 kapal beroperasi di rute Bakauheni-Merak. Selama 24 jam tersebut, jumlah penumpang yang menyeberang tercatat 29.839 orang, turun sekitar 11% dari tahun lalu yang tercatat 33.622 orang. Kendaraan roda dua tercatat 929 unit, turun 21% dibandingkan 1.178 unit pada tahun lalu. Kendaraan roda empat tercatat 3.365 unit, turun 15% dibandingkan 3.955 unit tahun lalu.

“Penurunan ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk perubahan pola perjalanan masyarakat yang kini mulai menggunakan moda transportasi lain,” ujar Rudi, Selasa (31/12/2024).

Total kendaraan yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa tercatat 7.072 unit, turun 2% dibandingkan 7.252 unit tahun lalu. Total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa sejak H-7 hingga H+5 tercatat 432.051 orang, turun 11% dibandingkan tahun lalu yang tercatat 487.323 orang. Untuk kendaraan, tercatat 102.176 unit, turun 8% dibandingkan 110.715 unit tahun lalu.

Di Pelabuhan Merak yang melayani penyeberangan dari Jawa ke Sumatera, 33 kapal beroperasi pada H+5. Penumpang yang menyeberang tercatat 34.828 orang, turun 27% dari 47.399 orang tahun lalu. Kendaraan roda dua tercatat 1.478 unit, menurun drastis 64% dibandingkan 4.066 unit tahun lalu. Total kendaraan yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera tercatat 7.612 unit, turun 34% dibandingkan 11.621 unit tahun lalu.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut