Harga Cabai di Pasar Tradisional Pandeglang Terus Meroket, Tak Terbendung Naiknya Tembus Rp80 Ribu!
Selasa, 31 Desember 2024 | 13:58 WIB
Kondisi ini tak hanya menyulitkan pembeli, tetapi juga pedagang. Didin mengaku omzet penjualannya menurun karena banyak pelanggan mengeluh harga terlalu tinggi.
Pedagang dan pembeli berharap ada solusi segera dari pemerintah untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok. "Kalau harga terus naik seperti ini, kasihan warga yang bergantung pada pasar tradisional," ujar Didin.
Kenaikan harga cabai jelang tahun baru memang sudah menjadi pola tahunan, namun dampak cuaca buruk membuat situasi tahun ini lebih sulit. Semoga langkah cepat bisa dilakukan untuk meringankan beban masyarakat.
Editor : Iskandar Nasution