Menurut Kemas, pertandingan ini sangat bermanfaat, karena selain menjaga kebugaran tubuh, juga mempererat hubungan antara kepolisian dan media. "Pertandingan sangat bagus untuk menjaga fisik, sekaligus mempererat persaudaraan antara polisi dan wartawan di Cilegon," tambahnya.
Meskipun pertandingan berlangsung sengit, Polres Cilegon berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1. Kemas mengapresiasi pertandingan ini dan berharap kedepannya, lebih banyak kegiatan serupa untuk menjaga kebugaran dan kekompakan.
Ketua Jurnalis Parlemen Cilegon (JPC), Hairul Alwan, menekankan pentingnya silaturahmi antara wartawan dan kepolisian. “Kami tak hanya berkomunikasi soal pemberitaan, tetapi juga bisa berolahraga bersama untuk mempererat hubungan yang positif,” kata Alwan.
Ia berharap hubungan antara media dan kepolisian terus terjalin baik ke depan.
Sekretaris PWI Kota Cilegon, Lukman Hapidin, juga menambahkan bahwa pertandingan ini merupakan sarana penting untuk memperkuat sinergitas antara awak media dan Polres Cilegon. "Semoga kegiatan ini bisa semakin mempererat hubungan yang harmonis antara media dan kepolisian," ungkap Lukman.
Dengan adanya pertandingan ini, diharapkan hubungan antara Polres Cilegon dan wartawan semakin solid dan terjalin baik, tidak hanya dalam pemberitaan tetapi juga dalam kegiatan sosial yang bermanfaat.
Editor : Iskandar Nasution