Setelah pencarian intensif selama beberapa jam, jasad Jana akhirnya ditemukan pada malam hari dalam kondisi mengenaskan akibat luka gigitan buaya muara. Video yang viral di media sosial memperlihatkan momen haru saat warga bergotong-royong mengangkat jasadnya dengan kain sarung, seraya melantunkan kalimat "La ilaha illallah," sebagai bentuk penghormatan terakhir.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten, Al Amrad, mengatakan bahwa tim SAR dan masyarakat telah berusaha keras dalam menyusuri sungai yang airnya keruh, membuat proses pencarian semakin sulit. "Kami menerima laporan pada sore hari, dan tim segera dikerahkan untuk melakukan pencarian," ujar Amrad.
Insiden ini menjadi peringatan nyata bagi masyarakat di sekitar sungai, mengingat beberapa serangan buaya telah terjadi di kawasan tersebut.
Editor : Iskandar Nasution