PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Hallo EXO-L, pasti kalian udah taukan kalo salah satu repper dari boy grup Korea Selatan EXO akan mengadakan konser pertamnya dan akan melakukan debut debagai solois.
Yup, bener banget CHANYEOL, pasti buat EXO-L informasi tersebut sudah tidak asing lagi bukan, Namun apakah kamu tahu bahwa Jakarta, Indonesia masuk dalam daftar list konser tersebut.
Melansir dari instagram @weareone.exo yang telah yang telah mengunggah daftar kota serta negara asia yang akan dikunjungi oleh CHANYEOL.
Konser tersebut akan dimulai pada 6-7 September di Seoul, Korea Selatan. Lalu dilanjutkan ke Vietnam, Filipina, Thailand, Jepang, Indonesia dan Terakhir di Hong Kong.
Konser ini menjadi awal baru bagi Chanyeol yang sebelumnya ia lakukan bersama dengan EXO atau sub unit EXO-SC (Sehun-Chanyeol).
Namun kini seluruh member EXO sedang disibukan dengan aktivitas individunya masing-masing. Seperti Suho yang akan menggelar konser di Jakarta pada Sabtu, 10 Agustus 2024.
Sebelumnya juga Baekhyun dan Doh Kyungsoo juga telah melakukan konser solonya di Indonesia pada Juni dan Juli, konser tersebut dilakuan setelahkeduanya keluar dari SM Entertainment dan menirikan agensinya sendiri.
sedangkan untuk, Xiumin dan Chen. Mereka juga di sibukan dengan aktivitas individunya bersama dengan agensi barunya INB100.
Untuk Kai dan Sehun, saat ini keduanya masih melakukan wajib militer dan akan selesai pada 2025 mendatang.
Editor : Iskandar Nasution