get app
inews
Aa Read Next : Korsleting Listrik, Rumah Warga di Malingping Lebak Ludes Terbakar

Update: 3 Unit Truk di Pandeglang Terbakar Hebat, 1 Sopir Alami Luka Bakar Parah

Sabtu, 15 Juni 2024 | 21:51 WIB
header img
Detik-detik kebakaran terjadi pada sejumlah truk tronton di lahan parkir PT Sino Road and Bridge, yang terletak di Desa Cijakan, Kecamatan Bojong, Pandeglang, Banten, pada Sabtu (16/6/2024 ) siang. Foto iNewsPandeglang.id

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Tiga unit truk yang terparkir di Kabupaten Pandeglang, Banten, mengalami kebakaran hebat yang menyebabkan satu sopir mengalami luka bakar parah hingga 50 persen.

Kebakaran melanda truk-truk tersebut diduga akibat konsleting listrik dari mesin genset saat proses pemindahan solar antara mobil tangki milik PT Nirmala Fortuna Abadi ke PT Sino Road And Bridge. Kejadian tragis ini terjadi di area parkiran gudang solar yang terletak di Desa Cijakan, Kecamatan Bojong, Pandeglang, pada Sabtu (15/6/2024) siang.

Berdasarkan keterangan dari Bripka Rifky, Kanit Reskrim Polsek Bojong, percikan api dari mesin genset tiba-tiba menyambar solar, yang kemudian merembet dan membakar truk-truk yang terparkir di sekitarnya.

"Selain merusak properti, kebakaran ini juga mengakibatkan satu sopir truk mengalami luka bakar serius dengan persentase sekitar 50 persen dari tubuhnya," ujarnya.

Sopir yang terluka langsung dilarikan ke RSUD Berkah Pandeglang untuk mendapatkan perawatan medis yang intensif.

Sementara itu, pihak kepolisian dari Polres Pandeglang masih terus melakukan penyelidikan mendalam untuk mengetahui penyebab pasti dan kerugian akibat kejadian ini.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut