"Mohon kebijakan pemerintah maupun lembaga sosial ataupun perusahaan dalam hal ini juga ada Baznas, ketika ada informasi ataupun warga masyarakat yang rumah tidak layak huninya yang betul-betul harus mendapatkan bantuan, segera ditindaklanjuti,"
Dikatakannya untuk prosedur, proses bolehlah sesuai mekanismenya. Tapi jangan terlalu lama. Jika terlalu lama, ya masyarakat kasihan. Apalagi di musim penghujan, rumahnya sudah ambruk dan roboh.
Ini apalagi kondisinya dinding sudah rusak lebih parah dari yang kemarin di Purwakarta kan. Nah ini butuh sentuhan-sentuhan orang-orang yang memang niatnya ikhlas dan peduli.
"Dan saya kira terhadap semua caleg yang ada di sini juga gak ada masalah memberikan bantuan pada orang-orang seperti ini. Jangan cuma mau suaranya saja tapi gak ada kepeduliannya. Gak harus saya, yang lain juga boleh, gambarnya banyak di sini," ucapnya.
"Jadi, kalau buat saya, kegiatan Ru,tilahu ini kan bukan baru sekali dua kali. Tapi dari dulu juga ketika ada laporan masyarakat, jadi atau tidak jadi saya sebagai anggota Dewan. Kalau saya ada rejeki, ya Insya Allah saya akan membantu masyarakat. Intinya terhadap pemerintah, terhadap inasosial ataupun PRKIM dan lembaga seperti Baznas harus cepat tanggap," katanya lagi.
Menurutnya, penting untuk terus mendorong respons cepat dan efektif dari pemerintah serta lembaga sosial dalam menanggapi kebutuhan mendesak masyarakat.
"Semoga upaya kita dan tim dapat memberikan dampak positif bagi mereka yang membutuhkan bantuan," kata Rahmatullah penuh harap.
Editor : Iskandar Nasution