Sementara itu, petugas PLN Muhamad Maman menyebut, usaimendapat laporan dari warga, pihaknya langsung bergegas ke lokasi kebakaran. Karena tidak adanya mobil pemadam kebakaran akhirnya ia datang dengan membawa satu tabung alat pemadam
"Kami tidak ada mobil pemadam kebakaran, jadi hanya membawa 1 tabung alat pemadam kebakaran. Dengan peralatan yang kami bawa tersebut, api tidak akan mungkin padam seluruhnya," tuturnya.
Muhamad Maman juga mengimbau kepada warga, agar tidak membakar sampah atau membuang puntung roko sembarangan yang bisa mengakibatkan kebakaran, mengingat saat ini sedang dilanda kemarau panjang.
"Kami harap adanya mobil pemadam kebakaran yang datang untuk memadamkan api. Karena, warga sangat kesulitan untuk memadamkan api," katanya penuh harap.
Editor : Iskandar Nasution