get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Inspiratif Mar’atul Hofizoh, Anak Buruh Perkebunan Kelapa Diterima di UGM Tanpa Tes

Kisah Athena Hastomo Lulus S2 UI di Usia 22 Tahun dengan IPK 4,00, Rupanya Punya Solusi Ini

Selasa, 26 September 2023 | 20:19 WIB
header img
Istimewa Mahasiswa Universitas Indonesia Athena Hastomo lulus S2 program magister. (Foto dok UI)

Proses pembangunan tanggul pantai dan tanggul sungai di sepanjang garis pantai Jakarta diketahui  bagian dari masterplan National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) yang dikembangkan pemerintah untuk mengatasi banjir di Jakarta. 

Athena menilai pembangunan tanggul  itu harus dengan mempertimbangkan kombinasi bahaya-bahaya secara bersamaan untuk mengukur seberapa besar kejadian ekstrem yang bisa sewaktu-waktu muncul.

Athena menemukan  rencana tanggul pantai dan sungai sudah baik, meski faktor land subsidence dan sea levek rise dapat memperparah banjir di kawasan pesisir dengan mempertimbangkan compound hazard yang terjadi akibat adanya land subsidence, sea level rise, pasang, gelombang, serta hujan. Karena itu, diperlukan investasi dan dilakukannya cost-benefit analysis terhadap infrastruktur penunjang untuk mengurangi dampak banjir.

Dengan adanya penemuan tadi itu, dia selanjutnya memberikan beberapa rekomendasi teknis yang dapat diterapkan di kawasan tersebut untuk meningkatkan pengelolaan banjir seperti penambahan lokasi pompa baru dan peningkatan kapasitas pompa eksisting untuk mengurangi genangan sebesar 43.16% pada kondisi saat ini dan 10.13% hingga 53.16% pada proyeksi tahun 2050. 

Kemudian, juga harus dilakukan pengerukan untuk menjaga kapasitas saluran. Lalu yang terakhir mengendalikan land subsidence setempat dengan penerapan peraturan dan meningkatkan kesadaran masyarakat.

Atas penemuanya tersebut, Athena berharap rekomendasi risetnya bisa  memberikan solusi dan sumbangsih untuk  pemerintah dalam upaya menangani banjir di pesisir Jakarta. 

“Tentunya, riset ini tidak mungkin berhasil tanpa dukungan dari banyak pihak. Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak atas dukungan, semangat, dan kehadirannya dalam membatu saya menempuh pendidikan di FTUI," katanya.

"Khususnya  untuk dosen pembimbing saya, Dr. Evi Anggraheni, yang membukakan banyak kesempatan dan melibatkan saya dalam banyak hal selama saya menempuh pendidikan di UI. Semoga ilmu yang telah saya raih dapat terus ditingkatkan dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” katanya lagi.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut