get app
inews
Aa Text
Read Next : Dinas DKP Layangkan Surat, Astrid Jayengsari Pasang Patok Larangan di Lahan Proyek Docking Kapal

Keseruaan Warga Pandeglang Bersama Srikandi Nusantara Rayakan Hari Badak Sedunia di TN Ujung Kulon

Jum'at, 22 September 2023 | 12:12 WIB
header img
Warga Pandeglang Bersama Srikandi Nusantara Rayakan Hari Badak Sedunia di TN Ujung Kulon. Foto IG @btn_ujung_kulon

Sementara, Pringgo selaku perwakilan Bank Indonesia Unit Implementasi Pengelolaan Rupiah Provinsi Banten menyatakan bahwa Bank Indonesia mempunyai hubungan emosional dengan Taman Nasional Ujung Kulon. " Hal itu dengan mengeluarkan uang pecahan Rp100 pada tahun 1977 yang bergambar Badak bercula satu. Itu artinya, menandakan  bahwa Badak Jawa memang satwa istimewa," kata Pringgo.

Dalam kesempatan tersebut,  Srikandi Nusantara melontarkan sejumlah  pertanyaan seputar kondisi, ancaman dan tantangan dalam pelestarian badak jawa kepada generasi muda yang hadir dalam talkshow ini. Dan Srikandi Nusantara menginisiasi serta mengajak ke depannya untuk menjadi volunteer dan pelopor pembentukan forum atau komunitas-komunitas pelestarian Badak Jawa.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, upaya edukasi dan penyadartahuan sejak dini akan pentingnya konservasi dan pelestarian lingkungan dapat memicu para siswa untuk turut serta menjaga kelestarian alam dan lingkungan.

Beberapa masyarakat memenuhi bazzar baju murah yang digelar panitia di waktu yang berbeda. Pakaian yang dijual  lengkap mulai  pakaian  dewasa hingga anak-anak dengan harga yang terjangkau yakni hanya Rp5 ribu/pcs

Tidak kalah serunya juga, sekitar 50 orang peserta lomba menggambar yang diikuti oleh para siswa telah memenuhi ruangan di Kantor JRSCA. Peserta yang berasal dari tiga SD dan tiga SMP di Desa Taman Jaya dan Desa Ujung Jaya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut