2.Cemburu
Selanjutnya rasa cemburu juga mengakibatkan terjadinya KDRT. Kecemburuan bisa saja berasal dari multi faktor yang berbeda tak hanya kedekatan pasangan dengan orang lain. Sebagai umpama cemburu terhadap situasi finansial orang lain, pekerjaan yang sukses, keluarga orang, pendidikan dan sebagainya. Masalah kecil dibuat besar untuk menyerang pasangan. Bagi pelaku dianggap kekerasan hal yang wajar dan benar.
3.Selingkuh
Kemudian faktor selingkuh juga menjadi penyebab KDRT. Sebab, adanya perselingkuhan pada umumnya pasangan yang melakukan selingkuh akan melakukan kekerasan untuk menutupinya. Nah, kalau sudah begini keputusan ada pada masing-masing pasangan.
4. Kecanduan Miras/Narkoba
Orang yang berperilaku kasar dengan pasangannya sangat mungkin berada di bawah pengaruh narkotika dan alkohol. Sebab orang yang ada dalam pengaruh ini sangat sulit menahan emosi bahkan bisa-bisa membunuh terhadap pasangannya.
Kecanduan alkohol dan/atau obat-obatan sangat mungkin menyebabkan kekerasan dalam rumah tangga terjadi secara kontinyu.
Editor : Iskandar Nasution