BANTEN, iNewsPandeglang.id - Gunung Anak Krakatau kembali mengalami erupsi pada Selasa, (6/6/2023), petugas pos pemantau hingga hari ini terus memonitoring aktivitas gunung berapi tersebut. Meski begitu warga masyarakat tetap waspada.
"Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Selasa, 06 Juni 2023, pukul 14:34 WIB. Tinggi kolom letusan teramati ± 500 m di atas puncak (± 657 m di atas permukaan laut)," tulis Deni Mardiono, Petugas Pos Pemantau Gunung Anak Krakatau (GAK), yang berada di Pasauran, Kabupaten Serang, Banten dalam laporannya.
Menurut Deni, kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat laut. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 46 mm dan durasi 80 detik.
Editor : Iskandar Nasution