Shelvy menuturkan seluruh peningkatan tersebut merupakan tindak lanjut dari rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo pada 24 Mei 2022 untuk mengevaluasi Angkutan Lebaran 2022.
Salah satu antisipasi terjadinya antrian pada Angkutan Lebaran 2023, Pemerintah juga memusatkan pelayanan untuk seluruh kendaraan roda 2 dan truk golongan VI B akan dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan terhitung sejak tanggal 15-21 April 2023. Presiden Jokowi juga mengapresiasi peningkatan kapasitas layanan melalui penambahan pengoperasian pelabuhan yaitu di Pelabuhan BBJ dan Pelabuhan Ciwandan.
Pengendara roda 2 dapat menyeberang dengan menempuh rute Ciwandan-Bakauheni pada tanggal 15-21 April 2023 ditambah rute Ciwandan-Panjang untuk tanggal 19-21 April 2023.Adapun untuk kendaraan truk golongan VB, pelayanan penyeberangan dari Pelabuhan Merak akan dilayani hanya pada tanggal 15-17 April 2023. Sehingga, untuk yang ingin menyeberang dari tanggal 18-21 April akan dialihkan menuju Pelabuhan Ciwandan.
Sementara itu, bagi truk golongan VII sampai dengan golongan IX akan dilayani melalui Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ) sejak tanggal 15-21 April 2023. Jumlah kapal yang beroperasi di pelabuhan perbantuan antara lain Pelabuhan Ciwandan sebanyak 11 Kapal RoRo, 2 Kapal ALP, dan 1 Kapal Pelni sedangkan pada Pelabuhan BBJ sebanyak 5 unit kapal.
Lebih lanjut Shelvy menjelaskan, pengguna jasa penyeberangan kapal ferry khususnya di lintas Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk diwajibkan membeli tiket Lebaran mulai dari sekarang, karena tiket sudah dapat dipesan melalui aplikasi dan web Ferizy sejak H-60 sebelum keberangkatan.
"Kami ingatkan kembali bahwa pembelian tiket melalui aplikasi resmi Ferizy selambat-lambatnya H-1 sebelum tanggal keberangkatan, karena sudah tidak ada lagi penjualan tiket di area pelabuhan," tutur Shelvy lagi.
ASDP juga melakukan koordinasi intensif dengan berbagai pemangku kepentingan terkait seperti Kementerian Perhubungan, kepolisian, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, serta Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan untuk meningkatkan koordinasi dalam memperbaiki pelayanan di Pelabuhan Merak salah satunya dengan memberikan update terkini terkait perkembangan arus mudik 2023.
Editor : Iskandar Nasution