"Sebagai pembuktiannya kepada partai lainnya tujuan kami untuk menunjukan kekuatan politik sekarang ini sebagai awal menuju tahun 2024 nanti," katanya penuh semangat.
Sementara Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kota Cilegon Sahruji mengatakan sebagai kepercayaan tempat Harlah emas ke-50 dari DPP yang hari ini 28 Januari 2023 yang dilaksanakan secara simbolis di Kota Cilegon.
"Ini sebagai kepercayaan dari DPP yang Harlah emas PPP yang ke-50 dilaksanakan di Kota Cilegon, Banten yang dihadiri juga Erick Thohir salah satu tokoh nasional yang memang sudah diakui yang pernah memimpin Inter Milan dan mencalonkan Ketua PSSI," tuturnya saat di lokasi.
"Dan apa salahnya dengan figur seperti beliau bisa mengangkat ekonomi masyarakat Indonesia sehingga bisa menjadi pemimpin nasional seperti presiden atau wakil presiden," katanya lagi.
Editor : Iskandar Nasution