get app
inews
Aa Text
Read Next : Cast of Mother of the Bride: Film Komedi Amerika yang Viral di Media Sosial

Urat Takut Sudah Putus, Tom Cruise Nekat Masuk Jurang

Minggu, 25 Desember 2022 | 20:04 WIB
header img
Aktor Hollywood, Tom Cruise. Foto Pinterest.com

Setelah berhasil melakukan adegan berbahaya tersebut, Tom Cruise melompat dari motor lalu kemudian membuka parasut untuk mendarat. Huft, beruntung ia mendarat dengan selamat tanpa kurang suatu apa pun. Sementara, motor yang dikendarainya pun dibiarkan terlempar masuk ke dalam jurang.  Memang belum ada informasi pasti jenis motor apa yang digunakan dalam adegan tersebut.
 
Namun sebelumnya, Tom Cruise pernah tertangkap kamera sedang melakukan latihan wheelie. Pada saat itu diperkirakan motor yang digunakan pemain Mission Impossible itu adalah BMW G 310 GS. 

Aksi melompat dari tebing menuju jurang ini memang adegan yang sangat ekstrim, namun bagi aktor yang diketahui telah menikah berkali-kali di antaranya dengan aktris Hollywood Nicole Kidman dan Katie Holmes itu menjalani adegan membahayakan saat berakting adalah  hal biasa. Mengingat dirinya kerap melakukan adegan yang membahayakan nyawa lainnya selama film Mission Impossible.

Tom Cruise memang dikenal sebagai aktor yang tidak setengah-setengah dalam hal berakting. Misalnya, ayah Sury Cruise ini pernah menahan nafas selama 6 menit saat syuting Mission Impossible: Rogue Nation. Tentu saja, adegan-adegan berbahaya itu dilakukan dalam pengawasan para ahli lho ya.

Mission Impossible sendiri merupakan sebuah serial film thriller yang diadaptasi dari serial televisi dengan nama yang sama, Dalam film ini Tom Cruise memerankan  seorang agen bernama  Ethan Hunt.  Nah Rekaman behind the scene Mission  Impossilbe sesi ke-7 ini sendiri makin membuat penasaran para pencinta film di seluruh dunia. 

Bisa dikatakan spill yang membuat para pencinta film serial ini ingin segera menyaksikan di layar bioskop.  Eits,  tampaknya kamu harus bersabar ya karena Mission Impossible 7 baru dijadwalkan akan tayang pada pertengahan tahun depan.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut