get app
inews
Aa Text
Read Next : Dede Rohana, Dewan Viral Banten Tak Gentar Hadapi Laporan Betsaida Hospital Mandiri Demi Bela Rakyat

Gunung Anak Krakatau Meletus Dua Kali, Semburan Abu Capai 700 Meter

Kamis, 15 Desember 2022 | 15:34 WIB
header img
Gunung Anak Krakatau Meletus Dua Kali, Semburan Abu Capai 700 Meter. Foto PVMBG

BANTEN, iNewsPandeglang.id - Menjelang akhir tahun, Gunung Anak Krakatau (GAK) yang ada di Selat Sunda dikabarkan meletus dua kali pada Kamis, 15 Desember 2022. Ketinggian erupsinya mulai dari 100 meter hingga 700 meter dari atas puncak.

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan letusan pertama berketinggian 700 meter dari puncak gunung yang saat ini, ketinggiannya 157 meter. Kolom abu teramati berwarna kelabu, mengarah ke Timur Laut.

Erupsi Gunung Krakatau itu terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 37 mm dan berdurasi 4 menit 46 detik, serta tidak terdengar suara dentuman.

Kemudian pada letusan kedua terjadi pukul 10.35 wib dengan ketinggian 100 meter di atas puncak. Kolom abu berwarna putih mengarah ke Timur Laut. 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut