JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Mememilki jerawat pada wajah membuat seseorang tak percaya diri. Jerawat merupakan masalah kulit yang paling umum, Jerawat muncul ketika pori-pori kulit tersumbat oleh sebum atau minyak alami kulit yang berlebihan, sel kulit mati, dan bakteri.
Terdapat Doa menghilangkan jerawat, bacaan Arab dan latin beserta artinya bisa diamalkan agar wajah kembali mulus dan glowing. Tidak hanya memanjatkan doa sebagai ikhtiar batin, hal tersebut juga harus dibarengi dengan usaha yakni mengobatinya baik dengan pengobatan medis maupun obat tradisional lainnya.
Dikutip dari laman bincangsyariah, dalam sebuah hadis disebutkan bahwa Maryam binti Iyas telah meriwayatkan dari sebagian istri Nabi bahwa Nabi pernah bertanya “Apakah engkau mempunyai bedak?” kemudian ia menjawab, “Ya.” Beliau lalu derdoa seraya meletakkan bedak tersebut di atas jerawat atau bisul kecil. Jerawat memang bisa mengurangi penampilan hingga membuat kurang percaya diri seseorang.
Selain itu, jerawat yang dibiarkan dan dipencet bisa menimbulkan iritasi, infeksi, serta bekas-bekas jerawat yang sulit hilang. Nah, bagi yang ingin jerawatnya hilang tak berbekas bisa mengamalkan doa berikut ini. Doa Menghilangkan Jerawat Arab dan Latin Beserta Artinya
اللهم مطفئ الكبير ومكبر الصغير أطفئها عني
Latin: Allahumma muthfi’al kabir wa mukbira shaghiri athfi’ha anni Artinya: Ya Allah, dzat yang memudarkan yang besar dan membesarkan yang kecil, maka pudarkanlah (hilangkan) bisul atau jerawat itu dariku. (HR An Nasa’i).
Tips Mencegah dan Mengobati Jerawat Sebenarnya, jerawat non-hormonal bisa dicegah dari mengetahui apa saja penyebab jerawat. Misalnya, stres kerja, tidur di larut malam, banyak makan junk food, dan makanan-makanan manis. Spesialis kulit dan kecantikan Dr Irmadita Citrashanty, SpKK mengatakan, jerawat merupakan suatu kondisi kulit yang terjadi ketika folikel rambut tersumbat minyak dan sel-sel kulit mati atau tersumbat.
Oleh karena itu, kulit yang berjerawat harus segera diobati. Selain itu yang tak kalah penting adalah membersihkan wajah. Jerawat bisa dihilangkan dengan cara-cara sederhana. Bahkan, jerawat bisa hilang dalam seminggu. Bagaimana caranya? Berikut ini informasinya seperti dirangkum iNews.id dari Elle, Jumat (21/12/2018).
1. Eksfoliasi
dengan Produk dengan Asam Laktat Selain membersihkan kulit, penting juga untuk mengeksfoliasi kulit Anda atau menghilangkan sel-sel kulit mati. Mengeksfoliasi kulit ini ada dua cara, yaitu menggunakan chemical exfoliation seperti produk yang mengandung AHA/BHA. Kandungan tersebut berfungsi mengangkat sel kulit mati, membersihkan pori-pori, hingga memudarkan bekas luka. Setelah menggunakan produk ini, pastikan tetap buat kulit terhidrasi dengan moisturizer. Demikian ulasan tentang doa Menghilangkan Jerawat Arab dan Latin Beserta Artinya yang perlu diamalkan agar wajah kembali glowing.
2. Berhenti Konsumsi Produk Susu
Ahli gizi kerap menyarankan untuk berhenti mengonsumsi produk yang berasal dari susu mamalia pada mereka yang memiliki masalah jerawat. Sebab, produk-produk dari susu seperti keju, es krim, dan susu cokelat) dapat meningkatkan peradangan dan produktivitas sebum. Jika Anda sedang berjerawat, cobalah untuk berpuasa makanan dan minuman tersebut.
3. Double Cleansing
Hal yang paling penting untuk menghindari jerawat adalah membersihkan kulit wajah Anda secara rutin. Apalagi setelah terpapar debu, polusi, dan make-up. Bahkan, pembersihan wajah disarankan tak hanya dilakukan sekali tetapi dua kali dengan metode double cleansing. Misalnya menggunakan first cleanser dengan oil cleanser atau milk cleanser sebelum menggunakan sabun wajah.
4. Gunakan Stiker Jerawat
Jika Anda merasa jerawat yang sedang matang di pipi, hidung, atau dagu Anda mengganggu, cobalah menggunakan stiker jerawat. Produk seperti ini biasanya mampu menghisap bakteri di dalam jerawat sehingga mudah kempes. Stiker jerawat yang beredar di pasaran juga biasanya diresapi dengan asam salisilat dan vitamin A untuk mengurangi kemerahan.
5. Gunakan Spot Jerawat
Selain stiker jerawat, benda ajaib yang bisa membuat jerawat Anda menghilang adalah spot treatment yang bisa dioleskan ke titik di wajah Anda yang berjerawat.
Wallahu A'lam
Editor : Iskandar Nasution