get app
inews
Aa Read Next : Korban Erupsi Gunung Marapi Tewaskan 23 Pendaki, BKSDA Sumbar Terancam Pidana, Jika..

Mengenal Pulau Pasumpahan, Maldivesnya Indonesia Cocok Untuk Healing

Kamis, 01 September 2022 | 17:16 WIB
header img
Pulau Pasumpahan (Padang.go.id)

JAKARTA, iNewsPandeglang.id - Pulau Pasumpahan merupakan salah satu pulau dari banyaknya pulau di Indonesia. Pulau ini berada di wilayah administratif Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) dan menjadi primadona wisata di kota rendang tersebut.

Pulau Pasumpahan berlokasi sekitar 18,6 km dari kota Padang, dan dapat ditempuh melalui jalur darat dengan kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Untuk sampai ke Pulau Pasumpahan ini, para pengunjung harus menyeberang menggunakan speed boat dari pelabuhan Teluk Bungus menuju Pulau Pasumpahan. Waktu tempuh yang harus dilalui ini kurang lebih 30 menit, namun itu jika cuaca sedang baik dan bersahabat.

Perjuanganmu akan terbayar lunas setelah tiba di pulau cantik. Pemandangan pulau ini dibilang sangat cantik bahkan dijuluki sebagai Maldivesnya Indonesia.

Bukan tanpa alasan, pantainya yg berpasir putih, air laut yang jernih dan pemandangan laut lepas yg eksotis menjadi daya tarik tersendiri dari pulau ini.

Tempat ini sangat cocok untukmu yang ingin healing dari berbagai aktivitas kantor yang sangat melelahkan. Karena udara di Pulau Pasumpahan ini masih sangat fresh dan terjaga, serta pemandangan yang memukau , sangat direkomendasikan yang ingin berlibur dan merelaksasikan diri dari hiruk pikuk perkotaan. 

Pulau Pasumpahan awalnya dikenal sebagai pulau yang tak berpenghuni, namun karena lama-kelamaan dikenal memiliki potensi wisata yang memikat, pulau satu ini pun mulai dikelola oleh masyarakat setempat.

Dari yang awalnya hampir tak ada penginapan di Pulau Pasumpahan, kini sudah terdapat beberapa penginapan untuk menunjang wisata di tempat ini.

Fasilitas untuk menunjang wisata disini pun dibilang cukup lengkap dan terawat dengan baik, sehingga pengunjung tidak perlu khawatir akan kekurangan sesuatu dan kecewa dengan fasilitas yang diberikan oleh pengelola wisata ini.
 

Tempat ini sangat cocok bagi para pecinta snorkelling, karena pulau ini juga memiliki keindahan bawah laut yg menawan.Ekosistem bawah laut yg masih asri, dan terjaga dengan terumbu karang yang indah, menjadikan aktivitas snorkelling di Pulau Pasumpahan menjadi sangat menyenangkan.

Untuk tiket masuknya sendiri, ternyata pulau ini masih gratis dan tidak dipungut biaya sepeserpun. Namun kamu perlu merogoh kocek dana lebih untuk menyewa perahu agar bisa sampai ke Pulau Pasumpahan.

Selain itu, untuk yang ingin bermalam di penginapan atau berkemah dis ini, kamu bisa menyewanya dengan tarif yang telah ditentukan oleh pihak pengelola. Untuk harga paket oleh tour menuju tempat ini, di sekitar Rp150.000 hingga Rp300.000. Harga tersebut pun tergantung dari kebutuhan dan minat tiap pengunjung.

Namun biasanya harga tersebut sudah termasuk sewa kapal, makan, serta penginapan bagi yang ingin bermalam di Pulau Pasumpahan. Itulah sederet informasi tentang Pulau Pasumpahan, yang dijuluki Maldives-nya Indonesia yang berlokasi di Sumbar. Jadi siapkan tabunganmu dari sekarang ya jika ingin berlibur ke sana.

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut