Perusahaan juga telah mengirim surat pemberitahuan resmi kepada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Banten serta menggandeng DLH Kota Cilegon untuk melakukan pengawasan. Selain itu, laboratorium independen yang terakreditasi turut dilibatkan dalam pemantauan selama masa start-up berlangsung.
Dengan adanya penjelasan ini, LOTTE berharap masyarakat tidak khawatir dan tidak terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan. “Kami berkomitmen menjaga keselamatan, kepatuhan lingkungan, dan transparansi,” tambah Khalimi.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait